Pages

Minggu, 27 Maret 2016

Contoh Soal Model Matematika

Setelah kita sudah belajar sedikit mengenai merumuskan masalah dalam model matematika sehingga kita dapat menyimpulkan pengertian dari model matematika itu sendiri sekarang saatnya kita belajar contoh soalnya agar kita dapat benar-benar memahami secara menyeluruh tentang materi matematika yang satu ini.

Contoh Soal 1 
Syarat untuk lulus administrasi pendaftaran sekolah dengan jurusan IPA adalah
1. Jumlah dari nilai matematika dan nilai fisika minimal 12.
2. Nilai minimal dari masing-masing pelajaran matematika dan fisika adalah 5.
Tentukan model matematika yang dapat digunakan sebagai dasar agar seorang siswa dapat masuk dan memilih jurusan IPA!

Jawab:

Misal nilai matematika = x dan nilai fisika = y
syarat 1.   x + y ≥ 12
syarat 2.   x ≥ 5 dan y ≥ 5
Jadi, model matematikaya adalah:
X ≥ 5 , y ≥ 5 dan x + y ≥ 12 dengan nilai x dan y € C

Contoh Soal 2
Andi membeli 3 baju dan 5 celana dengan harga total Rp 350.000,-
Sedangkan Budi yang hanya membeli 1 baju dan 1 celana harus membayar Rp 90.000,-
Jika harga masing-masing sebuah baju dan sebuah celana adalah x dan y, buatlah model matematika untuk persoalan tersebut!

Jawab:

Berdasarkan jumlah uang yang dibayarkan Andi diperoleh hubungan:
3x + 5y = 350.000

Berdasarkan jumlah uang yang dibayarkan Budi diperoleh hubungan:
x + y = 90.000

Karena harga baju maupun celana tidak mungkin negatif ataupun gratis, maka x > 0 dan y > 0
Jadi, model matematikanya adalah:
x > 0 , y > 0 , 3x + 5y = 350.000 dan x + y = 90.000

Sekian pembahasan kali ini mengenai materi model matematika, semoga bermanfaat.